Sekuat apa password Anda?

Kerentanan password merupakan sesuatu yang cukup sering terjadi. Untungnya, hal tersebut bisa ditangani begitu Anda tahu beberapa prinsip dasar berikut ini. Prinsip-prinsip ini tidak hanya berlaku di Luno, tapi juga semua akun online Anda.

ID_password

Mengapa password saya bisa bocor?

Berikut ini sebuah contoh pengandaian bagaimana password akun Luno bisa bocor ke orang lain:
Julie membuat email pertamanya beberapa tahun yang lalu. Sayangnya, dia tidak begitu tahu prinsip keamanan dan menggunakan password yang sama untuk situs yang berbeda-beda. Situs ini tidak memiliki perlindungan yang kuat, dan beberapa tahun setelahnya, para hacker berhasil menebak semua password dari database user situs ini.

Julie tidak pernah mengubah password emailnya ataupun menggunakan keamanan otentikasi dua faktor, sehingga para hacker dapat dengan mudah menebak passwordnya lalu mendapatkan akses ke email Julie. Setelah berhasil, para hacker mengajukan permintaan reset password di akun Luno Julie (yang tidak dilindungi oleh otentikasi dua faktor pula). Jadi, sekalipun Luno memiliki tingkat keamanan yang tinggi, para hacker ini dapat memasuki akun Julie dan mencuri uangnya.
Inilah mengapa kami merekomendasikan semua pelanggan kami untuk menggunakan password yang kuat dan otentikasi dua faktor, karena kami melihat ini sebagai tindakan untuk menghindari masalah keamanan.

Berikut ini daftar yang menandakan bahwa password Anda lemah dan mungkin dapat dengan mudah ditebak:

  • password adalah nama Anda, nama pasangan Anda, nama anggota keluarga, nama peliharaan, atau nama anak
  • password merupakan tanggal ulang tahun, tanggal pernikahan, atau tanggal yang penting
  • password merupakan buku atau film favorit, atau apapun yang bisa diduga oleh orang yang dekat dengan Anda
  • password yang Anda gunakan sama untuk tiap situs
  • password yang Anda gunakan adalah ‘password’, ‘1234’, ‘qwerty’ atau password umum lainnya
  • password terlalu pendek (di bawah 12 karakter)
  • password pernah Anda bagikan, atau Anda tinggalkan bentuk tertulisnya di tempat yang mungkin ditemukan seseorang
  • Anda belum mengaktifkan otentikasi dua faktor

Apa ciri-ciri password yang kuat?

Password yang kuat harus:

  • Memiliki lebih dari 12 karakter
  • Menggunakan huruf besar dan juga huruf kecil
  • Menggunakan angka dan simbol (contoh: ! dan @)
  • Bukan merupakan informasi yang mudah ditebak (contoh: nama atau tanggal lahir)
  • Bukan merupakan pengulangan, kata-kata yang ada di dalam KBBI (cari tahu mengapa di sini), atau password yang umum digunakan

Bagaimana mengingat password yang kuat

Banyak orang menggunakan password yang lemah karena sulit untuk mengingat beberapa password yang kuat. Tapi ada solusi yang bisa menjawab masalah tersebut: sebuah password manager.

Password manager merupakan suatu program komputer atau aplikasi yang berfungsi seperti browser PC Anda yang berfungsi merekam dan mengisi password Anda secara otomatis. Beberapa orang ragu menggunakan password manager karena adanya kemungkinan perusahaan tersebut bisa diretas, yang mengakibatkan data pengguna dicuri. Kekhawatiran tersebut sangat lazim. Akan tetapi layanan password manager menggunakan metode enkripsi, jadi penggunaan password manager masih jauh lebih aman dibandingkan mencoba mengingat password untuk tiap situs, satu per satu.

Meski demikian, menjaga akun password manager sangatlah penting. Anda dapat menjaganya dengan memperbarui software dan menggunakan otentikasi dua faktor, yang merupakan cara terbaik menjaga password Anda tetap aman. Di Luno kami menggunakan LastPass, yang menghasilkan karakter acak panjang dan menyimpannya untuk Anda.

Did you find this useful?

6
0